“Untuk kendala pencarian, banyaknya material longsoran dan dikhawatirkan terjadinya longsor susulan ketika proses evakuasi,” tambah Hadi.
Letkol Yusron menambahkan bahwa sepanjang hari ini terjadi lima kali longsoran di sisi barat area Galian C Gunung Kuda. Namun, area tersebut berada di luar lokasi utama pencarian.
Baca Juga:
Longsor Cisarua Telan Prajurit Marinir, 23 Personel TNI AL Jadi Korban
“Di samping juga dari pagi hari ini juga ada kurang lebih sekitar totalnya ada sekitar 5 longsoran yang mana itu berada di sisi barat, namun di luar daripada area pekerjaan kita,” jelas Yusron.
Ia juga berharap proses pencarian esok hari dapat membuahkan hasil.
“Mudah-mudahan besok bisa kita dalami dan kita periksa kembali dan kita temukan. Kurang lebih sisanya empat dari data yang terlapor,” ujarnya.
Baca Juga:
Bagian Tubuh Manusia Kembali Ditemukan di Lokasi Jatuhnya ATR 42-500
Sebelumnya, jumlah korban meninggal yang ditemukan dari peristiwa longsor yang terjadi pada Jumat pagi pekan lalu tercatat sebanyak 19 orang.
[Redaktur: Ajat Sudrajat]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.