Dalam kesempatan ini, lanjut Nurzahri, Mualem mengucapkan terima kasih atas kepercayaan partai koalisi yang telah mempercayakan dirinya sebagai ketua tim pemenangan Prabowo-Gibran untuk Aceh.
"Mualem berharap semua partai koalisi benar-benar dapat bekerja secara serius, sehingga kemenangan yang pernah didapatkan pada 2019 lalu terulang lagi," demikian Nurzahri.
Baca Juga:
DPD MARTABAT Prabowo-Gibran DKI Jakarta Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub 2024
Selain penetapan Mualem sebagai ketua pemenangan Aceh, pertemuan tersebut juga telah menetapkan Wakil Ketua DPR Aceh dari Golkar Teuku Raja Keumangan sebagai sekretaris, kemudian politisi Gerindra Teuku Irsyadi menjadi Bendahara tim pemenangan.
Sedangkan untuk posisi wakil ketua pemenangan diisi oleh para ketua partai politik dalam koalisi KIB dan wakil sekretaris para Sekjen partai koalisi.
[Redaktur: Sandy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.