Untuk mendukung kelancaran pelaksanaan tugas TNI dan Polri, Menhan Prabowo menyerahkan sepeda motor sebanyak 164 unit dengan rincian 70 (tujuh puluh) unit untuk Kodim 1710/Mimika, 3 (tiga) unit untuk Lanud, 3 (tiga) unit untuk Lanal, dan 3 (tiga) unit untuk Polres, 10 (sepuluh) unit untuk Kogabwilhan III, 25 (dua puluh lima) unit untuk Denkav 3/SC Dam XVII/Cendrawasih, dan 50 (lima puluh unit) untuk Yonif 757 Kodam XVII/Cendrawasih.
"Atas nama pemerintah saya sampaikan salam dari Presiden RI kepada saudara-saudara sekalian. Saya juga menyampaikan terima kasih atas penghargaan dan pengabdian saudara," ujar Menhan.
Baca Juga:
Prabowo Bahas Kondisi Gaza dalam Pertemuan dengan Raja Yordania Abdullah II
"Saudara adalah wakil dari Republik Indonesia di sini. Saya ingatkan dan tekankan bahwa TNI adalah tentara rakyat. TNI harus selalu membela rakyat. TNI harus menyatu dengan rakyat. TNI harus selalu menjaga kesehatan, juga kebahagiaan, dan menjaga kepentingan rakyat kita semua," sambung Menhan.
[Redaktur: Amanda Zubehor]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.