Iti bercerita temuan lainnya, yakni sopir truk juga menggunakan batu besar agar kendaraannya bisa masuk ke dalam Alun-alun Rangkasbitung.
Dia yang sedang makan nasi goreng pinggir jalan, dekat Alun-alun Malingping, mengaku kaget saat melihat kendaraan besar memasuki alun-alun.
Baca Juga:
Kebakaran Tujuh Rumah di Parapat bermula dari lantai dua rumah makan ayam geprek
Sontak, dia yang baru selesai meninjau bencana banjir di Lebak Selatan menghentikan makannya dan menghardik para tukang tenda.
"Batu-batu gede dipasang untuk nyangga supaya mobil bisa naik ke atas alun-alun. Saya lagi makan nasgor," jelasnya.
Diberitakan, beredar video Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya, memarahi tukang tenda di Alun-alun Malingping.
Baca Juga:
DPO Pelaku Pembuangan Mayat Wanita di Kabupaten Karo ditangkap Jatanras Poldasu
Video itu direkam pada Selasa (11/10/2022) malam, usai Iti meninjau dan memberi bantuan bagi korban banjir di wilayah Lebak Selatan. [gun]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.