"Kitakan enggak tau kandungan racunnya itu seperti apa. Ini menurut saya, ya bukan menurut pakar. Kan ada kandungan racun yang bisa jadi membuat orang tertidur dan tidak menimbulkan reaksi," kata Irsan.
Selain itu juga bisa ada dugaan setelah anak kembarnya tewas, baru kemudian disusul ibunya. Terkait hal ini disebut pihaknya juga terus melakukan pendalaman.
Baca Juga:
Mahasiswi UGM Ditemukan Meninggal di Selokan Pinggir Jalan Magetan
"Yang jelas ada keluar buih merah jambu dan buih itu bercampur darah," katanya.
Ponsel RDS Kini Diperiksa Labfor
Petugas Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polresta Deliserdang terus menyelidiki kasus kematian ibu dan dua anak kembarnya tersebut.
Baca Juga:
Nahas! Niat Bantu Warga Menebang Pohon, Pria di Nias Barat Tewas Tertimpa Dahan
"Semua alat bukti yang dianggap perlu untuk diidentifikasi sudah kita bawa. Ada memang diduga kopi kita temukan dan ini nanti labfor lah yang menentukan apakah kopi atau tidak," kata I Kadek Jum,at, (8/4/2022).
I Kadek juga menyebut barang pribadi korban seperti handpone juga sudah diamankan. Hal ini untuk mengetahui apakah ada petunjuk mengenai kasus ini atau tidak.
"Yang ngecek nanti Labfor karena mereka yang lebih ahli. Kalau suami belum bisa kita pintai keterangannya lebih dalam. Kita jugakan lihat situasi karena pihak keluarga ini jugakan masih berduka.