WahanaNews.co | Wakil Ketua Umum DPP Partai NasDem Ahmad Ali membenarkan pengunduran diri Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto atau akrab disapa Danny Pomanto sebagai kader Partai NasDem.
"Saya dapat kabar begitu. Saya tadi sudah dapat kabar dari DPP soal surat pengunduran dirinya," kata Ali dilansir CNNIndonesia, Minggu (02/07/23).
Baca Juga:
Sulitnya Tembus 51 Persen: Duel Sengit Pilkada Jakarta Akan Terjadi di Putaran Kedua
Ali juga membenarkan bila istri dan anak Danny turut mengundurkan diri sebagai kader NasDem.
Ia menjelaskan Danny menyatakan mundur sebagai kader NasDem karena alasan keluarga dan politik. Alasan itu diketahui berdasarkan surat pengunduran diri Danny. Khusus alasan politik, Ali menduga Danny kemungkinan ingin maju sebagai calon gubernur di Pilkada 2024 mendatang.
"Ada dua hal dalam suratnya. Keluarga dan politik. [Alasan politik] mungkin mau maju jadi gubernur," kata dia.
Baca Juga:
Bawaslu Beber Alasan Video Prabowo Kampanyekan Luthfi-Yasin Tak Langgar Aturan
Danny Pomanto merupakan wali kota Makassar yang menjabat selama dua periode. Ia menjabat sebagai wali kota periode pertama di tahun 2014-2019 berpasangan dengan Syamsu Rizal.
Kemudian, Danny memutuskan maju lagi di Pilkada Makassar tahun 2020 lalu bersama Fatmawati Rusdi. Pasangan ini diusung oleh 2 partai parlemen yaitu Partai Nasdem dan Partai Gerindra. Kemudian Danny berhasil memenangkan kontestasi kembali.[sdy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.