Fitri mengatakan, peran orang tua sangat besar dalam mendukung anak menghadapi ujian.
“Orang tua membantu anaknya untuk tidak merasakan cemas yang berlebihan dengan cara mendengarkan keluh kesah anak, mendengarkan kekhawatiran anaknya. Dan perlu diingat untuk lebih banyak mendengarkan. Jangan sampai memberikan banyak pendapat, yang akhirnya dapat membuat anak semakin cemas atau merasa terbebani,” kata Fitri.
Dukungan juga diberikan dengan menyediakan fasilitas yang memudahkan anak mengikuti ujian, seperti mengantar anak ke lokasi, menyiapkan persyaratan dan barang-barang yang dibutuhkan anak saat mengikuti ujian.
Hal ini membuat anak merasa bahwa dirinya memiliki dukungan penuh untuk mengikuti UTBK-SNBT.
“Dan tentunya orangtua memberikan semangat dan dukungan seperti mendoakan anaknya sebelum ujian, selama ujian, dan sesudah ujian,” pungkasnya. [Tio]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.