Jalur Utara Jawa memiliki panjang sekitar 1.300 km dan menjadi salah satu rute terpadat selama mudik lebaran. Jalur ini melewati 5 provinsi, yakni Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
- Jalur mudik Jawa-Sumatera
Baca Juga:
Dear Traveler! Rutin Konsumsi Wortel Bisa Singkirkan Kolesterol Jahat Lho, Ini Buktinya
Jalur ini harus menggunakan kapal di dalam melewatinya dan membentang dari Lampung hingga Aceh.
- Jalur Mudik Jawa Bali Nusa Tenggara
Rute ini juga mengandalkan transportasi laut di dalam melintasinya, mulai dari KetapangBanyuwangi sampai pelabuhan PadangBai Bali di saat menyeberang ke Lombok.
Baca Juga:
Dear Traveler! Yuk Nikmati Wisata Kuliner dan Sunset di Ratu Boko
2. Wisata Religi
Dalam perjalanan Mudik ataupun pada saat sudah tiba di kampung halaman, mengunjungi obyek-obyek wisata religi adalah juga menjadi favorit para pemudik, sebut saja makam para ulama walisongo, tuan guru, kyai, makam para pahlawan syuhada dan masjid-masjid kuno yang memiliki cerita sejarah dalam peradaban masuknya islam ke Indonesia.
Kekayaan wisata religi di Bumi Nusantara pun bukan hanya yang berkenaan dengan agama Islam. Mengingat ribuan tahun silam di Nusantara telah ada kerajaan Hindu dan Budha, maka wisata religi pun erat dengan kedua agama tersebut. Sebut saja Candi Borobudur, Mendut, dan banyak lagi candilainnya.