WahanaNews.co | Momentum peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya perawatan kulit dimanfaatkan oleh jenama produk skin care BeautieSS dengan terus merancang strategi pasar agar bisa dinikmati semua kalangan.
Owner BeautieSS Rizky Ananda Musa mengakui momentum ini justru terjadi saat pandemi melanda. Masyarakat yang kebanyakan menghabiskan aktivitas di dalam rumah perlahan semakin memerhatikan kesehatan.
Baca Juga:
Inovasi Bangun Nusantara, LLDIKTI Wilayah IV Punya Program Perguruan Tinggi Membangun Desa
Bukan hanya soal kesehatan dari dalam tubuh dengan berbagai asupan nutrisi, tetapi juga kesehatan kulit.
"Klinik sempat tutup dengan diberlakukannya PPKM. Tapi kita jalan seperti biasa pada saat ada izin lagi untuk buka klinik," kata Rizky, Selasa (2/8/2022).
Selama pandemi Covid-19 yang berlangsung lebih dari 2 tahun ini, Rizky menilai animo masyarakat terhadap perawatan kulit semakin tinggi. Bahkan, konsumennya bukan hanya sebatas perempuan saja, laki-laki pun banyak juga yang melakukan perawatan kulit.
Baca Juga:
Berkat Transparansi Keuangan, Sajiwa Foundation Raih Predikat WTP Berturut-turut
Untuk mengoptimalisasi peluang tersebut, pihaknya kini memiliki cabang baru di Kota Bandung, setelah sebelumnya sukses dengan dua cabang lainnya.
"Sekarang kita sudah punya tiga klinik. Dua di Kota Bandung yaitu di jalan Gegerkalong dan jalan Burangrang. Satu lagi di jalan Padjadjaran Kota Bogor," ungkapnya.
Menurutnya, klinik yang baru ia resmikan kemarin ini berbeda dengan yang lain, yakni dengan menampilkan desain ruangan yang Instagramable. Sehingga mampu memberikan kenyamanan kepada konsumen atau pasien yang datang ke tempat ini. Selain itu, harganya pun terbilang ekonomis sehingga tidak merogoh kocek terlalu dalam bagi pasien.