WahanaNews.co | Sebagai bentuk pelayanan transportasi bagi masyarakat yang ingin bepergian selama masa Natal dan Tahun Baru 2022, PT Kereta Api Indonesia (Persero) tetap akan beroperasi.
VP Public Relations KAI Joni Martinus mengungkapkan setiap perjalanan sesuai dengan protokol kesehatan yang ketat. Hal ini sesuai dengan ketentuan dari pemerintah selama masa pandemi COVID-19.
Baca Juga:
KAI Prediksi 51 Ribu Orang Tinggalkan Surabaya pada Libur Panjang Iduladha
Joni menjelaskan pada 17 Desember 2021 hingga 4 Januari 2022 ada 7.246 perjalanan yang beroperasi. Antara lain 3.190 perjalanan KA Jarak Jauh dan 4.056 perjalanan KA Lokal.
Jadi, setiap harinya KAI akan mengoperasikan 381 perjalanan KA dengan rincian perjalanan KA Jarak Jauh dan 213 perjalanan KA Lokal.
Dia menambahkan untuk perjalanan KA Jarak jauh, KAI menyediakan rata-rata 72 ribu tiket KA Jarak Jauh per hari untuk mengantisipasi kebutuhan dari masyarakat yang akan bepergian.
Baca Juga:
KA Cepat Trans Borneo Rute Kalimantan-Sarawak-Brunei Segera Dibangun
KAI belum melakukan penambahan perjalanan KA, karena masih mengamati minat dari masyarakat.
Joni menjelaskan, secara umum tiket yang terjual masih dibawah 30% dan diprediksi akan terus bergerak karena penjualan masih berlangsung.
"Adapun rute yang menjadi favorit masyarakat sejauh ini adalah rute Jakarta-Yogyakarta pp, Jakarta-Surabaya pp, Yogyakarta-Surabaya pp, Jakarta-Purwokerto pp, dan lainnya," kata Joni dalam siaran pers, Kamis (16/12/2021).