“Itu kalau dekat juga bahaya sekali, tapi bisa kalau menginginkan bisa melihat nanti,” kata Ibu Iriana Jokowi.
Pada kesempatan itu, Ibu Iriana menceritakan pula tentang lokasi Puncak Waringin, yang dalam kesehariannya digunakan sebagai creative hub bagi para pelaku ekonomi kreatif NTT. Wahana ini diresmikan Presiden RI pada Oktober 2021.
Baca Juga:
Strategi Kolaborasi Ekonomi Indonesia-Australia Kembali Diperkuat untuk Lanjutkan Berbagai Komitmen Kerja Sama
“Tempat ini akan dikembangkan sebagai creative hub, pusat kegiatan ekonomi kreatif berbasis budaya,” ujarnya
Menutup sambutannya, Ibu Iriana berharap para pendamping pemimpin ASEAN dapat menikmati waktu selama berada di Labuan Bajo.
Ia juga berharap para pendamping pemimpin ASEAN bisa menjalankan peran sebaik-baiknya dalam menjaga hubungan antarmasyarakat ASEAN serta kemajuan perempuan di ASEAN.
Baca Juga:
Dukung World Water Forum 2024, PLN Bakal Siapkan 52 Charging Station
“Sambil menikmati di Labuan Bajo ini, saya berharap agar kita semua ibu-ibu yang hadir ini berada di garis depan bagi upaya mempererat hubungan antara masyarakat ASEAN, bagi pemajuan perempuan di ASEAN,” katanya.
Kegiatan para pendamping pemimpin ASEAN diakhiri dengan jamuan minum teh bersama Ibu Iriana seraya diiringi persembahan lagu-lagu dari sejumlah negara ASEAN, termasuk lagu daerah NTT. Tentunya sembari menikmati pemandangan birunya laut Labuan Bajo. Tak lupa mereka melakukan sesi foto bersama (family photo).
Momentum Spouse Program ini sekaligus sebagai ajang mengenalkan produk Labuan Bajo dan NTT ke ASEAN maupun dunia. Salah satu BUMN, PT Sarinah turut menampilkan 30 produk lokal asal NTT dalam Spouse Program tersebut.