“Pencapaian kinerja keuangan yang berhasil dicatat oleh perseroan di awal tahun cukup positif di mana perusahaan masih dapat mencatatkan pertumbuhan pendapatan usaha dan laba bersih di periode ini".
Pencapaian kinerja keuangan di awal tahun 2022 terbilang cukup baik di mana masih dalam kondisi wabah pandemi COVID-19, perseroan masih dapat membukukan laba bersih tahun berjalan sebesar Rp53 miliar.
Baca Juga:
Ini Tips Memilih Broker Terbaik saat Mau Mulai Trading
Sementara itu, sampai dengan akhir Maret 2022, perseroan telah mencatatkan belanja modal (capex) sebesar Rp854 miliar lebih besar 71,89 persen dibandingkan tahun sebelumnya sebesar Rp497 miliar.
Adapun belanja modal tersebut telah direalisasikan untuk membiayai anak usaha utama sebesar Rp250 miliar, anak usaha non utama sebesar Rp588 miliar, dan investasi baru sebesar Rp16,3 miliar. Di tahun 2022 ini, perseroan menargetkan penyerapan belanja modal sebesar Rp4,3 triliun yang direncanakan akan digunakan untuk penyertaan investasi pada anak usaha utama dan non utama, entitas, afiliasi, investasi baru dan kebutuhan aset tetap.[rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.