Kepala ITPC Lagos, Hendro Jonathan, menjelaskan, secara khusus berdasarkan inquiry produk display dan binaan ITPC Lagos, pameran ini mencatatkan potensi nilai transaksi sebesar USD 1,93 juta atau sekitar Rp29,45 miliar baik melalui formulir inquiry, penjajakan kesepakatan bisnis hibrida, dan kegiatan diskusi pengusaha Indonesia dan Nigeria. Permintaan terbesar berupa produk peralatan hotel senilai USD 1 juta.
Selain itu, terdapat juga permintaan atas produk CPO dan turunan, produk perawatan tubuh, produk spa, batik, sepatu pengaman, kimia, dan kembang gula. Adapun total keseluruhan transaksi masih terus berkembang.
Baca Juga:
Pelindungan Konsumen Sistem Pembayaran
“Selanjutnya, ITPC Lagos akan menindaklanjuti kegiatan ini melalui pertemuan daring dengan calon penyuplai serta memposting beberapa e-inquiry pada situs Inaexport. Di samping itu, terdapat juga rencana kunjungan calon pembeli Nigeria ke Indonesia yang kami arahkan untuk bisa mengikuti Trade Expo Indonesia,” pungkas Hendro. [jp/jup]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.