“Mereka tidak hanya meraih prestasi tingkat internasional, tetapi juga sukses mengukir sejarah sebagai wakil satu-satunya dan yang pertama mewakili Indonesia dalam bidang lomba industri 4.0,” imbuh Masrokhan.
Sementara itu, Didactic Manager PT FESTO Indonesia Safri Susanto menyampaikan, dukungan yang diberikan kepada Kemenperin merupakan komitmen perusahaan untuk mendukung penciptaan SDM industri 4.0 yang akan mempercepat tranformasi digital di Indonesia. “Kami dukung terus sampai ke WorldSkills Competition 2026,” ujarnya.
Baca Juga:
Menperin: Pembangunan Refinery Jadi Game Changer Pertumbuhan Industri Petrokimia
Masrokhan menambahkan, pihaknya terus meningkatkan penerapan teknologi industri 4.0 dalam pembelajaran di unit pendidikan vokasi Kemenperin sehingga dapat menyetak lebih banyak lagi SDM industri yang berdaya saing global dalam rangka memenuhi kebutuhan industri saat ini. Kemenperin juga menyiapkan unit pendidikannya untuk dapat kembali mengikuti seleksi dan berpartisipasi di WorldSkills Asean 2025 di Manila dan WSC 2026 tahun depan. Demikian dilansir dari laman kemenperingoid, Jumat (14/3).
[Redaktur: JP Sianturi]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.