WahanaNews.co | Rumah sakit di Zaporizhzhya, Ukraina
diterjang api. Akibat kejadian ini, sebanyak 4 orang tewas. Diberitakan AFP,
kebakaran terjadi di unit perawatan intensif rumah sakit penyakit menular yang
merawat pasien virus corona, pada Rabu (3/2) tengah malam.
Baca Juga:
RS Ditangkap Tanpa Surat Panggilan Terlebih Dahulu
"Kebakaran itu menewaskan empat orang, termasuk seorang
pekerja medis," kata polisi daerah dalam sebuah pernyataan.
Tiga korban lainnya adalah pasien yang telah didiagnosis
terinfeksi corona dan menggunakan ventilator, menurut gubernur regional yang
dikutip dari kantor berita Interfax-Ukraina.
Rekaman yang dirilis layanan darurat menunjukkan petugas
pemadam kebakaran memasuki gedung yang dipenuhi asap tebal dan membawa pasien
yang terbaring di tempat tidur.
Baca Juga:
Iptu Hamzar Nodi Akui Penangkapan RS tanpa Adanya Surat Panggilan Terlebih Dahulu
Kepala dokter rumah sakit, Volodymyr Shynkarenko,
mengatakan, petugas pemadam kebakaran berhasil menyelamatkan delapan orang.
termasuk dua staf rumah sakit yang kemudian menjalani perawatan karena luka
bakar.
Belum diketahui penyebab kebakaran ini, namun Shynkarenko
memastikan peralatan medis hangus terbakar.
Kebakaran ini pun sedang diselidiki polisi, termasuk dengan
beberapa kemungkinan penyebabnya. Mulai dari pelanggaran langkah-langkah
keamanan, kerusakan peralatan medis, hingga pembakaran.