WahanaNews.co | Kekuatan militer, termasuk jumlah tentara, tentu saja jadi hal penting yang wajib dimiliki suatu negara. Ada beberapa negara di dunia yang jumlah tentara militernya lebih dari 1 juta orang, dan siap menjadi pilar utama pertahanan dalam negeri.
Berikut adalah 6 negara dengan jumlah tentara terbanyak.
Baca Juga:
Letkol Rosita Aruan: Perwira Militer AS Berdarah Batak dan Alumni USU
1. China
Berlandaskan data yang dipublikasi oleh Statista, China menempati urutan pertama sebagai negara dengan jumlah tentara terbanyak di tahun 2022, yakni 2 juta personel.
Sementara itu, China sengaja berinvestasi dengan persenjataan dan peralatan canggih. Negeri Tirai Bambu ini melakukan modernisasi angkatan bersenjata dengan merobak struktur komando militernya.
Baca Juga:
Pacaran Jalan Kaki, Jenderal Maruli Kenang Perjalanan Cintanya dengan Putri Luhut
Pada Maret 2022, pemerintah China mengumumkan bahwa anggaran pertahanan yang mereka sediakan setidaknya USD229 miliar untuk tahun fiskal 2022. Angka ini meningkat 7,1% dari tahun sebelumnya.
2. India
India juga masuk dalam jajaran negara dengan personel militer terbanyak di dunia. Pada tahun 2022, India tercatat memiliki 1,45 juta personel militer aktif.