WahanaNews.co | Lebih dari 3.900 orang dilaporkan 'berminat' untuk berpartisipasi dalam acara yang ‘mengharuskan’ warga Rotterdam melempar telur busuk ke kapal pesiar baru yang dibangun oleh taipan Jeff Bezos.
Struktur jembatan bersejarah di Belanda mungkin dibongkar untuk memungkinkan kapal pesiar 400 juta pound melewati perairan.
Baca Juga:
Tak Disangka, Gelar Haji di Indonesia Ternyata Berasal dari Kebijakan Belanda
Seperti dilansir dari Daily Mail, Kamis (8/2/2022), lebih dari 900 orang menekan tombol 'hadir' di sebuah acara di Facebook yang meminta semua penduduk Rotterdam untuk melempar telur ke kapal pesiar saat melintasi jembatan Koningshavenbrug musim panas ini.
Acara yang diselenggarakan oleh Pablo Strörmann ini akan digelar pada 1 Juni mendatang.
“Bawalah sekotak telur (busuk) bersamamu dan mari kita lempar mereka secara massal di kapal pesiar besar Bezos saat berlayar di atas jembatan bersejarah di Rotterdam,” katanya.
Baca Juga:
Sejarah Nama Kota "Depok" yang Merupakan Sebuah Singkatan
Menurut laporan media lokal, galangan kapal yang membangun kapal Y721 mengajukan permohonan agar jembatan Koningshavenbrug dibongkar sementara untuk membawa kapal sepanjang 197 meter itu melaut.
Kabarnya, biaya pembongkaran jembatan ikonik yang dikenal dengan nama De Hef ini akan ditanggung sepenuhnya oleh sang pendiri Amazon.
Y721 saat ini sedang dibangun di galangan kapal Oceano di Alblasserdam di barat Belanda. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.