WahanaNews.co | Sebagai
bagian dari misi rutin, rombongan kapal induk Amerika Serikat (AS) yang
dipimpin oleh USS Ronald Reagan telah memasuki Laut China Selatan.
ass="MsoNormal">
Baca Juga:
Inovasi Crowdsourcing Maritim di Tengah Konflik Natuna
Dilansir dari Al Jazeera, pihak Angkatan Laut AS mengatakan
kapal induk itu didampingi oleh kapal penjelajah berpeluru kendali USS Shiloh
dan kapal perusak berpeluru kendali USS Halsey.
"Sementara di Laut China Selatan, kelompok penyerang
melakukan operasi keamanan maritim, yang meliputi operasi penerbangan dengan
pesawat sayap tetap dan putar latihan serangan maritim, dan pelatihan taktis
terkoordinasi antara unit permukaan dan udara," kata Angkatan Laut AS pada
Selasa (15/6/2021).
"Operasi kapal induk di Laut China Selatan adalah
bagian dari kehadiran rutin Angkatan Laut AS di Indo-Pasifik."
Baca Juga:
Peran Penting Indonesia dalam Menangani Konflik Laut China Selatan (LCS)
Sementara China sering keberatan dengan misi militer AS di
Laut China Selatan, dengan mengatakan mereka tidak membantu mempromosikan
perdamaian atau stabilitas. Misi terbaru datang setelah China mengutuk
negara-negara Kelompok Tujuh (G7) atas pernyataan yang mengkritik Beijing atas
berbagai masalah.
China sendiri telah meningkatkan kehadiran militer di Laut
China Selatan dalam beberapa tahun terakhir, termasuk membangun pulau buatan
dan pangkalan udara, di mana China telah memasang sistem rudal dan peralatan
lainnya.
China selama ini sudah mengklaim hampir seluruh wilayah Laut
China Selatan, yakni sekitar 90% yang meliputi area seluas sekitar 3,5 juta
kilometer persegi (1,4 juta mil persegi), dengan konsep sembilan garis
putus-putus (nine-dash line).