Dari semua petualangannya, termasuk terbang di atas Rusia dengan pesawat tempur MiG-29 dan mengunjungi Kutub Utara dan Selatan, Loibl mengatakan ekspedisi Titan adalah yang paling ekstrem.
Memang ada kecurigaan Titan tidak memenuhi standar keamanan. Dalam suratnya di tahun 2018, Marine Technology Society mengungkap kekhawatirannya terhadap pengembangan kapal Titan dan rencana Titanic Expeditions. Mereka juga memperingatkan pendekatan eksperimental yang diambil oleh OceanGate.
Baca Juga:
OPM Ungkap Syarat Pembebasan Pilot Susi Air, Tidak Menyerang Pakai Bom
Marine Technological Society juga mengkritik OceanGate yang menerbitkan materi promosi yang mengklaim desain Titan telah memenuhi atau melebihi standar keamanan DNV-GL.
Padahal OceanGate tak berencana mendaftarkan kapal itu untuk diperiksa DNV, organisasi independen yang memberikan sertifikasi dan menerbitkan regulasi terkait kapal selam.[eta]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.