"Mark dan Priscilla dengan bangga mendukung pekerjaan penting yang dilakukan masing-masing organisasi ini dalam membangun komunitas, pendidikan, merayakan tradisi dan iman, dan memberikan suara kepada orang-orang, terutama dalam memerangi antisemitisme," kata juru bicara Chan-Zuckerberg.
Pasangan yang menguasai sebagian besar Facebook itu menjadi penyumbang utama di dunia pada 2015 ketika meluncurkan Chan Zuckerberg Initiative (CZI). Mereka berjanji menyumbangkan 99 persen dari kekayaan Facebook buat kegiatan amal.
Baca Juga:
Kepala Sekolah SDN 035/VI Desa Seling Beserta Guru dan Staf nya diduga Abaikan Murid nya
Akan tetapi, sejumlah sumbangan untuk masyarakat Yahudi baru-baru ini diberikan melalui kantor keluarga pasangan itu, alih-alih dari CZI.
Zuckerberg menggunakan halaman Facebook pribadinya untuk mengekspresikan hubungannya dengan komunitas Yahudi. Pada hari pertama Rosh Hashanah atau Tahun Baru Yahudi, dia mengunggah pernyataan "Shana tova untuk semua orang yang merayakan".
Zuckerberg juga menyatakan memperingati Tahun Baru Yahudi itu dengan menyantap makanan tradisional Teiglach yang dibuat oleh Priscilla.
Baca Juga:
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg dan Istrinya Sumbangkan Rp98 Triliun untuk Amal Kesehatan
Teiglach adalah makanan tradisional kaum Yahudi Ashkenazi yang merupakan bola-bola kecil adonan yang direbus dalam sirup madu yang dibuat khusus saat memperingati Rosh Hashanah. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.