Tidak hanya Wuhan, China hari ini
mencatat total 55 kasus infeksi lokal karena penyebaran varian Delta telah
menyebar ke 20 kota dan lebih dari puluhan kabupaten.
Otoritas setempat di beberapa kota
besar termasuk Beijing telah melakukan tes skrining pada jutaan penduduk,
selain memerintahkan setiap kontak dekat pasien Covid-19 untuk menjalani
karantina.
Baca Juga:
Kekhawatiran Pakar soal Kombinasi Covid-19 Delta dan Omicron
Kota Zhuzhou di Provinsi Hunan memerintahkan 1,2 juta penduduk untuk duduk di rumah
selama jam malam tiga hari yang berlaku mulai hari ini.
Kota Zhangjiajie, yang terletak di
dekat Zhuzhou, sebelumnya telah menerapkan jam malam sejak Jumat lalu, yang
melibatkan 1,5 juta orang.
Kabupaten Changping memerintahkan
41.000 penduduk untuk tidak meninggalkan rumah mereka minggu lalu.
Baca Juga:
Ilmuwan Konfirmasi Varian Baru Covid-19 Merupakan Mutasi dari Delta dan Omicron
Selain itu, sejumlah kasus infeksi
baru juga tercatat di Provinsi Hainan.
Sementara itu, Beijing untuk sementara
melarang turis memasuki kota untuk mengekang penyebaran.
Hanya pemudik dengan hasil tes
Covid-19 negatif yang bisa masuk ke Beijing, selain itu warganya juga
disarankan untuk tidak keluar kota. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.