WahanaNews.co | Halo Moms WahanaNews, berikut ini tips menghilangkan cacing pada brokoli dan kubis sehingga nyaman untuk diolah dan dihidangkan.
Respon ini juga muncul gegara belum lama ini ramai di twitter, seorang netizen yang kebingungan hendak memasak brokoli, karena mendapati cacing yang masih bersarang di dalam brokoli tersebut.
Baca Juga:
4 Tips Mengajarkan Anak untuk Berbagi yang Bisa Orang Tua Terapkan
“Sebelumnya aku gatau tau kalau brokoli ada cacingnya dan harus direndam air garam. Pertama kali masak, udah direndam garam 3 jam tapi cacingnya ga keluar. Padahal liat di timeline cacingnya pada keluar,” dikutip dari @FFOODFESS, Kamis (27/6/2023).
Kiriman tersebut, ditanggapi dengan beragam komentar pengguna Twitter lain.
Sebagian besar dari mereka menuturkan, apabila telah direndam selama berjam-jam berarti memang brokoli tersebut bebas dari cacing.
Baca Juga:
4 Tips Memulai Obrolan Menyenangkan Bersama Pasangan
“Rendam dengan air garam hangat selama 10–15 menit. Kalau ga ada ulet keluar, ya udah berarti aman. Tiriskan, cuci sekali lagi dengan air bersih mengalir. Rebus 1 menit. Tiriskan dan selesai. Ngapain nunggu ulet keluar sampai 3 jam kalau emg ga ada uletnya,” ujar @afrkml membalas kiriman tersebut.
4 Cara Mencuci Brokoli yang Benar
Selain mencucinya dengan air mengalir, jika kamu masih ragu dengan kehigienisan sayur tersebut dapat mencoba beberapa cara di bawah, yang bisa membantu mengeluarkan cacing dari dalam brokoli.