Cacing parasit yang dapat menginfeksi tubuh manusia dan menyebabkan penyakit cacingan itu pun juga berbagai macam.
Beberapa yang banyak ditemui antara lain adalah cacing gelang (Ascaris lumbricoides), cacing cambuk (Trichuris trichiura), dua spesies cacing tambang (Ancylostoma duodenela dan Necator americanus), dan cacing kremi (Enterobius vermicularis).
Baca Juga:
2 Tahun Makan Daging Mentah, Tubuh Pria Ini Keluarkan Cacing 2 Meter
“Cacing yang ada di tubuh manusia itu berbeda sekali dengan cacing di tanah yang biasanya kita lihat. Jadi sebenarnya bermacam-macam yang bisa membahayakan manusia,” terang Tridjoko.
Lebih lanjut, cacing-cacing tersebut bisa masuk ke dalam tubuh manusia dengan cara yang berbeda.
Semisal saja cacing gelang dan cacing cambuk ditularkan melalui tanah (Soil Transmitted Helminths/ STH).
Baca Juga:
Mudah Banget! Begini Cara Ampuh Basmi Cacing di Kamar Mandi
Cacing ini menginfeksi tubuh manusia apabila telurnya tidak sengaja masuk ke dalam tubuh melalui makanan yang terkontaminasi.
“Makanan yang dari perkebunan ada yang menggunakan pupuk dari kotoran, itu yang bisa menyebabkan terkontaminasinya sayuran tersebut. Apabila sayuran tidak dicuci dengan bersih, telurnya yang kecil sekali tidak terasa akan termakan,” jelasnya.
Sedangkan cacing tambang masuk ke dalam tubuh manusia juga melalui tanah namun dengan cara yang berbeda. Larva cacing tambang akan menusuk kulit jika kita tidak memakai alas kaki.