WAHANANEWS.CO, Jakarta - Mandi di malam hari kerap menjadi pilihan banyak orang, terutama setelah menjalani aktivitas seharian.
Meski menyegarkan, kebiasaan ini ternyata memiliki sejumlah risiko kesehatan jika tidak dilakukan dengan benar.
Baca Juga:
Berikut 7 Tips Mengisi Libur Panjang yang Bermanfaat
Berikut beberapa risiko kesehatan jika telalu sering mandi malam:
1. Risiko Gangguan Sendi
Mandi malam dengan air dingin bisa menyebabkan otot dan sendi menjadi kaku karena suhu udara yang rendah.
Baca Juga:
5 Tips Pola Makan Sehat Biar Perut Lebih Ramping
Dalam jangka panjang, hal ini berpotensi memperburuk kondisi persendian, terutama bagi mereka yang memiliki riwayat rematik atau nyeri sendi.
2. Menurunkan Imunitas Tubuh
Perubahan suhu tubuh secara mendadak setelah mandi malam dapat menurunkan daya tahan tubuh.
Apalagi jika mandi dilakukan dengan air dingin dalam kondisi tubuh lelah atau cuaca sedang dingin, tubuh menjadi lebih rentan terhadap infeksi virus dan bakteri.
3. Mengganggu Kualitas Tidur
Drastisnya perubahan suhu tubuh setelah mandi dapat mempersulit proses relaksasi sebelum tidur. Hal ini bisa memperburuk gangguan tidur seperti insomnia, membuat waktu tidur menjadi tidak optimal.
4. Memicu Gangguan Pernapasan
Paparan udara dingin usai mandi malam berisiko menyebabkan gangguan pernapasan seperti batuk, pilek, bahkan pneumonia.
Orang dengan kondisi seperti asma sangat disarankan menghindari mandi malam, terutama dengan air dingin.
Tips Aman Mandi Malam:
- Gunakan air hangat untuk menjaga kestabilan suhu tubuh.
- Batasi durasi mandi, jangan terlalu lama terpapar udara dingin.
- Keringkan tubuh dengan baik agar tidak lembap dan terhindar dari penyakit kulit.
- Kenakan pakaian hangat setelah mandi untuk menjaga suhu tubuh tetap stabil.
Mandi malam memang sering tak terelakkan, terutama bagi mereka dengan jadwal padat.
Namun, penting untuk memahami potensi dampaknya dan menerapkan langkah pencegahan yang tepat agar tetap sehat. semoga bermanfaat!
[Redaktur: Ajat Sudrajat]