WahanaNews.co | BPJS Kesehatan Cabang Jayapura resmi kembali menjalin kerjasama dengan Rumah Sakit (RS) dan Klinik milik PT Freeport Indonesia di tahun 2022 dalam pelayanan kesehatan untuk masyarakat.
Jalinan kerjasama itu ditandai dengan penandatanganan perjanjian yang dilakukan di salah satu hotel di Mimika, Kamis (13/1/2022) lalu.
Baca Juga:
BPJS Kesehatan Gelar Sarasehan Sosialisasi Program JKN Bersama Polri dan Bhayangkari
Melalui rilis pers yang diterima media, Selasa (18/1/2022), penandatanganan dilakukan oleh Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jayapura, Djamal Adriansyah, dengan Direktur RS PT Freeport Indonesia dan Pimpinan Klinik PT Freeport Indonesia, dr Darma Irawan.
Dan disaksikan oleh Deputi Direksi Wilayah Papua dan Papua Barat BPJS Kesehatan, Budi Setiawan, dan Vice President Compensation & Benefit Management PT Freeport Indonesia, Denok Anggraini.
Hadir dalam kegiatan tersebut, dari PT Freeport Indonesia, Denok Anggraini (VP HR Comben), Dianti Sirait (General Super intenden Comben), dan Paul Laly (General Super intenden HR).
Baca Juga:
Program JKN, Solusi Cerdas Persalinan Tanpa Kantong Jebol
Lalu dr Darma irawan (Chief Medical Officer/ Exco PT AEA), Sofia indradewi (Manager General Affair/EXCO PT AEA), Wilda ongso (manager operasional/ administrasi), dan dr Leonardus kolong (PIC coding BPJS di RS PT Freeport Indonesia).
Sedangkan dari BPJS Kesehatan yang hadir Deputi Direksi Wilayah Papua dan Papua Barat, Budi Setiawan; Kepala Cabang Jayapura BPJS Kesehatan, Djamal Adriansyah; Kepala Bidang Penjaminan Manfaat Rujukan Cabang Jayapura, Faizal Busran; Kepala Bidang Penjaminan Manfaat Primer, Yuni Kendek; Kepala Bidang SDM, Umum dan Komunikasi Publik BPJS Kesehatan Cabang Jayapura, Bertrand S Tupan serta jajarannya.
"Kami sangat mengapresiasi atas dukungan yang selama ini dilakukan bersama PT Freeport Indonesia dalam mendukung Program JKN-KIS. Karena beberapa elemen kerjasama sudah dijalani selama ini, yang pertama tentunya keikutsertaan semua pekerja beserta anggota keluarga dari Karyawan PT Freeport Indonesia dan 10 Kontraktor utamanya pekerja dan anggota Keluarga," kata Deputi Direksi Wilayah Papua dan Papua Barat, Budi Setiawan.
"Kemudian di tahun lalu juga ikut dalam program Donasi iuran oleh PT Freeport Indonesia kepada suku Amungme dan Kamoro sejumlah 10 ribu peserta. Semoga ini adalah amanat yang kami akan pegang teguh untuk melayani sebaik-baiknya," ujarnya.
Budi menambahkan, Direksi BPJS Kesehatan mencanangkan tahun 2022 adalah tahun kolaborasi.
Jadi kolaborasi dengan seluruh pemangku kepentingan itu merupakan kunci sukses untuk penyelenggaraan Program JKN-KIS ini.
Sementara itu, Direktur RS PT Freeport Indonesia dan pimpinan Klinik PT Freeport Indonesia, dr Darma Irawan, mengatakan, ini tahun ke-8 kerjasama yang sudah dijalankan oleh BPJS Kesehatan Cabang Jayapura bersama Rumah Sakit dan Klinik milik PT Freeport Indonesia.
“Selama ini kerjasama kita sudah berjalan dengan sangat baik, meskipun pasang surut aturan yang seringkali berubah dan kepatuhan juga tetap dipantau," ujar dr Darma.
"Kami tetap memberikan pelayanan yang terbaik untuk peserta JKN-KIS agar kerjasama ini tetap berjalan dengan lebih baik dan tentunya koordinasi akan terus dilakukan dalam rangka penguatan pelayanan kesehatan kepada peserta JKN-KIS di PT Freeport Indonesia maupun masyarakat sekitar,” katanya.
Vice President Compensation & Benefit Management PT Freeport Indonesia, Denok Anggraini, menambahkan, BPJS Kesehatan merupakan provider yang luas mencakup seluruh penduduk Indonesia. [dhn]