WahanaNews.co | Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporlan kasus Covid-19 per hari ini, Selasa, 16 Mei 2023 sebanyak 639.
Sebanyak 150 dari 639 tersebut ditemukan di Jawa Barat pada Selasa, 16 Mei 2023.
Baca Juga:
Pengobatan dan Vaksinasi Covid-19 Masih Dijamin Pemerintah Meski Status Pandemi Dicabut
Angka itu setara dengan 23,5 persen dari total kasus hari ini.
“Semuanya berasal dari penularan lokal," lapor data kemenkes, Selasa (16/05/2023).
Kemudian, DKI Jakarta melaporkan 131 kasus baru Covid-19. Seluruhnya dari penularan lokal.
“Berikutnya, Jawa Timur mencatat 89 kasus baru yang semuanya berasal dari transmisi lokal,” tulis keterangan tersebut.
Sementara itu, 11 provinsi nihil kasus baru hari ini. Provinsi itu di antaranya Sumatra Barat, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Tenggara, hingga Papua Barat.
Kasus covid-19 di Indonesia bertambah 639 pada Selasa, 16 Mei 2023. Total kasus konfirmasi positif di Indonesia mencapai 6.798.736 orang.
Penambahan itu berdasarkan pemeriksaan terhadap 20.526 spesimen. Pasien covid-19 yang sembuh juga bertambah 755 orang.
"Sehingga 6.620.545 pasien sembuh," tulis data Satgas Penanganan Covid-19.
Satgas Penanganan Covid-19 mencatat delapan pasien meninggal hari ini. Sehingga jumlah korban jiwa akibat virus tersebut menjadi 161.638 orang.
Sementara itu, kasus aktif berkurang 124 menjadi 16.553 orang. Covid-19 telah tersebar ke 34 provinsi dan 510 kabupaten/kota.
Baca Juga:
Diduga Puing Bagian Kapal Selam Wisata Titanic Ditemukan
[Redaktur: Zahara Sitio]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.