WahanaNews.co, Banda Aceh – 6 wanita muda yang terlibat dalam prostitusi online di Banda Aceh diamakan personel Polresta Banda Aceh. Empat berperan sebagai wanita pekerja seks komersial (PSK) dan 2 lagi selaku mucikari.
Enam wanita muda itu ditangkap di tiga tempat saat beraksi menawarkan jasa esek-esek. Wanita berinisial DN (23) dan ZH (24) serta mucikari MW (23) ditangkap di salah satu hotel ternama di Banda Aceh.
Baca Juga:
Bareskrim Ungkap Korban TPPO Prostitusi di Australia Diharuskan Berutang
Sementara, 2 PSK lainnya YM (24) dan VN (22) serta mucikari berinisial EA (22) ditangkap di sebuah warung kopi dan tempat penginapan di Banda Aceh.
Kompol Fadillah Aditya Pratama menjelaskan, penangkapan enam wanita muda itu karena adanya laporan dari masyarakat terkait maraknya jasa prostitusi online di Banda Aceh. Merespons laporan itu, pihaknya pun langsung melakukan undercover dengan menyamar sebagai pelanggan.
Dalam aksi penyamaran, personel yang sudah siap undercover memesan salah satu kamar di hotel yang sebelumnya disepakati dengan PSK.
Baca Juga:
Pria Paruh Baya di Gresik Tewas Mendadak di Warkop Pangku, Ditemukan Obat Kuat
Adapun PSK yang dibidik datang bersama sang mucikari dengan menggunakan sepeda motor. Begitu tiba, aparat yang sigap langsung mengamankan mereka.
“Kami amankan para pelaku prostitusi online setelah mendapatkan informasi dari masyarakat, yang sebelumnya dilakukan penyelidikan guna mengungkap kasus sangat meresahkan tersebut,” kata Fadillah, Rabu, 16 Agustus 2023.
Menurut dia, para PSK bersama mucikari itu memasang tarif mulai Rp 2 juta hingga Rp 2,5 juta sekali kencan. Dari hasil itu, sang mucikari yang berperan cari pelanggan dapat upah mulai Rp500 ribu hingga Rp1 juta.
“Tarif yang dipasang mulai Rp 2 juta hingga Rp 2,5 juta. Mucikari menerima sekitar Rp 500 hingga Rp 1 juta,” tuturnya.
Kini mereka mendekam dalam sel tahanan Polresta Banda Aceh dan dijerat dengan pasal 33 ayat (3), Pasal 25 ayat (2) dan pasal 23 ayat (2) Qanun Nomor 6 tahun 2013 tentang Qanun Jinayat.
[Redaktur: Alpredo Gultom]