WahanaNews.co | Sedikit demi sedikit, fakta-fakta kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang terungkap. Berdasar hasil penyelidikan polisi, Tuti (55) dibunuh lebih dulu dengan cara dibantai saat tidur.
Baca Juga:
Pra Rekonstruksi Pembunuhan di Subang: Terungkap Posisi Istri Muda saat Eksekusi
"Kondisi ibu dibantai itu ketika tidur," ujar Kasat Reskrim Polres Subang AKP M Zulkarnaen saat dikonfirmasi, Jumat (20/8/2021).
Dia mengatakan Tuti dibunuh dengan cara dipukul. Menurut dia, pelaku melakukan satu kali pukulan dan langsung meninggal dunia.
"Jadi sekali pukul langsung meninggal," tuturnya.
Baca Juga:
Pelaku Pembunuhan di Subang Masih Berkeliaran
Sementara Amelia Mustika Ratu (23) anaknya diketahui dianiaya terlebih dahulu.
"Anaknya sempat dianiaya kalau dilihat dari lukanya," ucap dia.
Warga Kabupaten Subang digegerkan dengan temuan mayat ibu dan anak bersimbah darah di dalam bagasi mobil. Polisi memastikan mayat tersebut merupakan korban pembunuhan.