"Ibu itu mengatakan anak ini dibawa bersama 59 anak yang semuanya anak di bawah umur. Anak ini dibuang oleh penjaganya di jalan tol tersebut dan meminta bantuan kepada penjual kopi tersebut," tambahnya.
Dugaan Perdagangan Orang
Baca Juga:
Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan di Padang Pariaman, Polisi Sulit Tangkap Terduga Pelaku
Gadis itu akhirnya dibawa ke Panti Sosial milik Pemprov DKI Jakarta. Gadis itu, katanya, belum bisa berkomunikasi banyak karena masih mengalami rasa takut berlebihan.
"Dia akan dibina dan diberi perawatan dan sebagainya. Jadi lebih baik," ujarnya.
Ia menduga ada dugaan kasus perdagangan orang terkait penemuan korban. Korban mengaku ada 59 perempuan bawah umur yang dibawa dari Padang.
Baca Juga:
Keluarga hingga Kapolda Sumbar Hadir Saat Pembongkaran Makam Afif Maulana
Cerita Penjual Kopi 'Penyelamat'
Sementara itu, wanita yang menemukan gadis itu, Wahati (50), mengatakan sedang berjualan di Ancol Timur dan anak ini meminta perlindungan kepada dirinya.
"Anak ini ikut saya pulang dan tinggal di rumah selama 20 hari ini," kata Wahati.