WahanaNews.co | Polres Jakarta Timur buka suara terkait beredarnya video yang memperlihatkan sekelompok orang mengejar mobil Toyota Rush dari Tebet hingga Pulogadung, Jakarta Timur, Minggu (23/1) dini hari.
Dalam video yang beredar di media sosial, pengendara motor yang mengejar mobil itu meneriaki maling dan menyebut mobil tersebut dicuri.
Baca Juga:
TNI AD Kejar Pelaku Pemasangan Baliho Dandim 0726 bersama Capres-Cawapres Nomor 2
Hal itu dibantah kepolisian, ternyata mobil tersebut tak dicuri. Melainkan mobil tersebut menyenggol seorang warga di kawasan Tebet. Nahasnya, usai kejar-kejaran itu sopir mobil tersebut tewas dikeroyok massa.
Kasatreskrim Polres Jakarta Timur, AKBP Ahsanul Muqqafi, mengatakan sopir mobil tersebut berinisial HM (80), dia tewas dikeroyok massa saat berhenti di Jalan Pulo Kambing, Pulogadung.
“Karena korban sudah meninggal jadi kami tanya dari saksi,” kata Ahsanul saat dihubungi.
Baca Juga:
Asrama Mahasiswa Papua di Makassar Diserang Sekelompok Orang
Ahsanul menyebut, mobil tersebut merupakan milik korban. Bukan curian seperti narasi yang beredar di media sosial.
“Itu miliknya,” ujar Ahsanul.
Menurut Ahsanul, ada pihak yang sengaja menyebar provokasi saat insiden tersebut sehingga memancing warga lainnya mengejar korban. Polisi pun tengah mendalami dan mencari provokator tersebut. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.