WahanaNews.co | Kawanan perampok beraksi di perumahan Bukit Indah Blok G3/10, Kelurahan Serua, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).
Para penjahat itu masuk melalui rolling door yang tidak terkunci ternyata diketahui oleh penghuni rumah yang masih terjaga.
Baca Juga:
Kejari Tangerang Selatan Telusuri Tersangka Baru Kasus Korupsi Penyaluran KUR Rp1,2 Miliar
Mengetahui aksinya dipergoki oleh pemilik rumah, tiga perampok itu langsung mengeroyoknya.
"Kondisi memang lagi sepi, hanya ada adik ipar saya," ujar kakak korban berinisial APN berusia 37 tahun, Senin (29/11/2021).
Penghuni rumah, sambung APN, melakukan perlawanan. Akibat jumlah yang tak seimbang para pelaku memukuli korban yang sedang mengoperasikan komputer jinjing.
Baca Juga:
Relawan Pasukan Andra-Dimyati Sosialisasikan Calon Gubernur Banten di 190 Titik Tangsel
"Bahkan adik ipar saya hampir aja ditusuk sama pelaku," ujar APN.
Korban, lanjutnya, sempat meneriaki para rampok itu hingga membuat para pelaku panik. Pelaku yang sempat mengincar sepeda motor urung mengambilnya. Kendati demikian, komputer jinjing milik korban raib digasak.
Atas kejadian tersebut, adik ipar APN yang ditemukan dalam kondisi lemas segera dibawa ke Rumah Sakit terdekat dan melaporkan aksi perampokan ke Polsek Ciputat Timur.