Polisi Selidiki Pencurian 1.900 Ampul Obat Mengandung Narkotika di 2 Rumah Sakit di Kendari
WAHANANEWS.CO, Makassar - Rumah Sakit (RS) Bahtera Mas dan RSUD Kota Kendari di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, menjadi sasaran pencurian ribuan obat yang mengandung narkotika. Polisi pun menyelidiki kasus tersebut.
Baca Juga:
Curi Sepeda Motor, Warga Nias Selatan Ditangkap Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Sibolga
"Iya benar, RS Bahtera dan RSUD Kota Kendari," kata Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Nirwan Fakaubun melansir CNN Indonesia, Selasa (8/4).
Menurut Nirwan, pelaku mencuri obat bius yang biasa digunakan oleh pasien penderita kanker atau setelah menjalani operasi.
"Obat yang dicuri obat narkotika merek Fentanyl," ujarnya.
Baca Juga:
Baru 4 Hari Kerja, ART Infal Gasak Harta Majikan
Nirwan menuturkan pelaku beraksi sejak pekan lalu. Kemudian kasus ini dilaporkan setelah pihak rumah sakit menemukan ketidaksamaan dalam daftar ketersediaan obat-obatan.
"(Kasus pencurian ini terjadi pada) Kamis dan Minggu. Jumlah obat yang dicuri pelaku di RS Bahtera Mas sebanyak 1460 ampul dan RSUD Kota Kendari sebanyak 440 ampul," jelasnya.
Nirwan belum bisa memastikan pelaku pencurian obat bius di RS Bahtera Mas dan RSUD Kota Kendari bagian dari satu jaringan kejahatan.