WAHANANEWS.CO, Jakarta - Direktur Utama Hutama Karya Budi Hartono mengatakan ruas tol Lampung hingga Medan bisa terkoneksi 2031 dan memerlukan investasi sebesar Rp161 Triliun.
"Adapun ruas backbone yakni dari Lampung hingga Medan, diperlukan pembangunan ruas jalan tol Jambi Rengat, ruas jalan tol Rengat Pekanbaru, ruas tol Dumai Rantau Prapat, dan ruas tol Rantau Prapat di Kisaran," ucap Hartono dalam RDPU bersama Komisi VI DPR, Rabu (5/3/2025).
Baca Juga:
SPKLU Mobile Pertama di Indonesia Hadir di Ruas Tol Jawa Tengah
Budi Hartono mengungkapkan total investasi yang diperlukan untuk membangun ruas tol backbone ini adalah Rp160,7 triliun untuk 667 kilometer (km).
Berikut rinciannya:
1. Pembangunan ruas Jambi - Rengat sepanjang 198 km dengan nilai investasi Rp19,6 triliun yang diperkirakan selesai 2029
Baca Juga:
8 Tol yang Dibuka Gratis Saat Libur Nataru
2. Pembangunan ruas Rengat - Pekanbaru sepanjang 176 km dengan nilai investasi Rp41,39 triliun yang diperkirakan selesai 2029
3. Pembangunan ruas Dumai - Sp Sigambal - Rantau Prapat sepanjang 181 km dengan nilai investasi Rp44.25 triliun dan diperkirakan selesai 2031
4. Pembangunan ruas Rantau Prapat - Kisaran dengan nilai investasi Rp44,25 triliun yang diperkirakan selesai 2031.