WahanaNews.co | Belakangan ini kondisi akses jalan di Provinsi Lampung tengah menjadi sorotan masyarakat Indonesia, lantaran begitu banyak yang mengalami kerusakan.
Bahkan hal itu pun menjadi atensi Presiden Joko Widodo atau Jokowi, dengan melakukan pemeriksaan secara langsung kondisi jalan yang rata-rata rusak serta banyak lubang di Lampung.
Baca Juga:
Antusiasme Masyarakat Menggala 5 Sambut dan Dukung Afrizal Sintong dan Sepenuhnya.
Pemprov Lampung sebenarnya sudah berupaya mengaspal jalan rusak yang kemungkinan akan dilintasi kepala negara.
Namun, di luar dugaan, Jokowi mengubah rute perjalanannya dengan harapan bisa merasakan langsung seperti apa melewati jalan rusak.
Adapun salah satu titik yang ditinjau presiden adalah Jalan Terusan Ryacudu, tepatnya di Jalan Desa Purwotani, Kecamatan Jati Agung, Lampung Selatan.
Baca Juga:
Sat Narkoba Polres Rohil Amankan Narkoba di Penginapan Anggrek Bagan Sinembah
Di sisi lain, jika berbicara terkait kerusakan jalan, sejatinya yang terjadi di Lampung tak jauh berbeda dengan daerah-daerah tetangganya di Pulau Sumatera.
Berdasarkan data kerusakan jalan di Indonesia melalui situs Data Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), ternyata Lampung bukan provinsi dengan kerusakan jalan terbanyak di pulau Sumatera.
Adapun data jalan rusak yang diambil dari Neraca Data Jalan Kementerian PUPR ini meliputi jalan nasional, jalan provinsi, dan jalan kabupaten.