WahanaNews.co | Upaya Presiden Jokowi menyelamatkan sepak bola Indonesia dari sanksi FIFA menuai apresiasi yang luar biasa.
Diutarakan oleh Pakar Manajemen Prestasi Olahraga Djoko Pekik Irianto, upaya Presiden Joko Widodo terkait dukungan dan langkah cepat menyelesaikan masalah sepak bola Indonesia dari ancaman sanksi Federation International de Football Association (FIFA) usai Tragedi Kanjuruhan adalah luar biasa.
Baca Juga:
Ribuan Warga Hadir, Saat Jokowi Blusukan di Banyumas Dampingi Luthfi
“Saya kira pertama kita mengapresiasi dulu terhadap penyelesaian masalah. Musibah kemarin sudah kita lihat bersama dan tentu kita bela sungkawa untuk semuanya dan tentu kita ke depan berawal dari sini,” ujar Djoko, Minggu (9/10/2022).
Djoko bersyukur komunikasi antara Presiden Jokowi dengan Presiden FIFA Gianni Infantino membuahkan hasil positif yang cukup melegakan pecinta olahraga khususnya dunia sepak bola.
“Pertama, saya kira komitmen pak presiden bagus, menurut saya dengan berkomunikasi langsung dengan pihak FIFA untuk itu kita patut bersyukur bahwa kita tidak disanksi oleh FIFA,” ungkapnya.
Baca Juga:
Pertemuan Hangat Presiden Prabowo dan Presiden ke-7 RI di Kota Surakarta
Dengan selamatnya dari sanksi, lanjut Djoko, Indonesia harus memanfaatkan kesempatan tersebut sebaik-baiknya untuk melakukan pembenahan secara serius.
“Namun demikian, tentu kita tidak serta-merta terus berhenti sampai di sini. Pekerjaan Rumah (PR) kita masih banyak untuk bagaimana segera menyelesaikan permasalahan itu dulu,” ungkap Djoko.
“Semua pihak termasuk tim gabungan pencari fakta, saya kira tetap harus semangat dan bekerja keras untuk menyelesaikan akar permasalahannya sehingga didapatkan penyelesaian yang mendasar,” sambungnya.