WAHANANEWS.CO, Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) menekankan pentingnya keterlibatan generasi muda dalam menciptakan ekosistem komunikasi publik yang sehat di era digital saat ini.
Dalam acara Indonesia GOID Goes to Campus yang berlangsung di Ambon, Maluku, Rabu (8/10/2025), mahasiswa diajak menjadi penghasil konten informasi yang terpercaya dan membawa dampak positif bagi masyarakat.
Baca Juga:
Isu “Balik Nama HP” Viral, Kemkomdigi Tegaskan: Perlindungan Konsumen, Bukan Ribetkan Warga
Kegiatan ini merupakan bagian dari program nasional Transformasi Komunikasi Publik Digital yang diinisiasi oleh Direktorat Jenderal Komunikasi Publik dan Media (KPM), dengan tujuan memperkuat ekosistem informasi nasional melalui sinergi antara pemerintah, perguruan tinggi, dan masyarakat.
Dalam sambutannya, Direktur Informasi Publik Kemkomdigi, Nursodik Gunarjo, menyampaikan bahwa transformasi digital bukan sekadar adopsi teknologi, tetapi juga mencerminkan perubahan cara pemerintah berkomunikasi dengan publik.
“Transformasi digital bukan soal alat atau jaringan semata, tetapi tentang bagaimana pemerintah membuka ruang komunikasi yang lebih setara, partisipatif, dan transparan,” ujarnya.
Baca Juga:
Isu 'Balik Nama HP' Hebohkan Publik, Kemkomdigi: Ini Perlindungan Konsumen, Bukan Birokrasi
Nursodik menjelaskan bahwa portal resmi pemerintah, indonesia.go.id, kini menjadi kanal utama penyebaran informasi kebijakan, pembangunan, serta layanan publik.
Dengan tampilan dwibahasa (Indonesia–Inggris), portal ini dirancang untuk menjangkau khalayak global, termasuk investor dan diaspora Indonesia.
“Fitur dual language ini memungkinkan portal indonesia.go.id diakses oleh investor, jurnalis asing, dan diaspora Indonesia di seluruh dunia. Kami ingin menjadikan komunikasi publik pemerintah berstandar global, namun tetap mudah dipahami masyarakat dalam negeri,” tegasnya.