WahanaNews.co | Dalam kunjungannya bersama Panglima TNI Laksamana Yudo Margono ke Satgas Ops wilayah Sorong, Papua Barat Daya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan pihaknya akan membentuk satuan Kepolisian Daerah (Polda) baru di empat Daerah Otonom Baru (DOB) di Papua.
"Dengan adanya penambahan lima wilayah DOB tentunya Polri persiapkan untuk di wilayah pemekaran tersebut yang nantinya di ibu kota provinsi akan ada polda baru kita siapkan," ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (11/1/2023).
Baca Juga:
Perang Melawan Narkoba: Polda Sumut Ungkap 32 Kasus dan Sita 201 Kg Sabu, 272 Kg Ganja serta 40.000 butir Ekstasi
Ia berharap melalui penambahan personel itu nantinya akan semakin dapat melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat setempat.
"Tentunya untuk mengisi perkuatan dari polda tersebut, kita harus mempersiapkan dari mulai pangkat Bintara dengan melakukan rekrutmen-rekrutmen tambahan, maupun rekrutmen khusus," ujar eks Kabareskrim tersebut.
Melalui penambahan polda baru itu, Listyo juga berharap agar dapat dijadikan kesempatan maupun ruang bagi seluruh personel kepolisian khususnya orang asli Papua untuk mendapatkan posisi yang strategis.
Baca Juga:
Curah Hujan Tinggi Picu Banjir di Tapteng, Ratusan Rumah Terendam
"Ini juga kesempatan bagi yang lain mengisi posisi-posisi di middle manager yang nanti kita siapkan. Semuanya nanti tentunya akan kita sesuaikan dengan proses dari pengembangan ibu kota provinsi itu sendiri," kata Listyo.
Dalam kesempatan yang sama, Yudo menegaskan TNI-Polri akan terus bersinergi menjaga dan mempertahankan kedaulatan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Melalui sinergitas tersebut, Yudo berharap semua program pembangunan maupun kebijakan di wilayah DOB akan berjalan dengan lancar. Sehingga, program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan di wilayah Papua khususnya dapat terlaksana dengan aman dan kondusif.