Selain itu, Johnny menjelaskan, Kemenkominfo juga melakukan monitoring spektrum frekuensi radio untuk memastikan penggunaannya berjalan baik selama peak season arus komunikasi saat Nataru.
"Secara rutin dilakukan oleh 35 unit pelaksana teknis (UPT) di seluruh Indonesia pada hari raya/besar (Natal dan Tahun Baru) dengan prioritas target frekuensi maritim marabahaya, penerbangan, pita seluler, dan juga radar cuaca," tutur Johnny.
Baca Juga:
Viral Penggerebekan Ruang Staf Khusus Mantan Menkominfo, Uang Bertumpuk
Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa Kemenkominfo bersama pihak penyelenggara layanan telekomunikasi terus berupaya menjaga ketangguhan jaringan konektivitas.
"Diupayakan seoptimal mungkin untuk mendukung kelancaran libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 mendatang," ujarnya. [ast]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.