WAHANANEWS.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menerima surat pengunduran diri dari Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Abdul Halim Iskandar.
Pengunduran diri kedua menteri dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini terjadi menjelang pelantikan mereka sebagai anggota DPR periode 2024-2029 pada hari Selasa (1/10/2024) besok.
Baca Juga:
2 Menteri PKB Bertemu Jokowi di Istana, Mengaku Tak Bahas soal Hak Angket
"Presiden telah menyetujui pengunduran diri ini dan menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) pemberhentian dengan hormat untuk Bapak Abdul Halim Iskandar dan Ibu Ida Fauziyah," ungkap Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, dalam keterangannya pada Senin (30/9/2024).
Ia juga menambahkan bahwa Presiden Jokowi menyampaikan terima kasih atas kontribusi dan pengabdian Ida dan Abdul selama menjabat di Kabinet Indonesia Maju.
"Keppres tersebut saat ini sedang dalam proses pengundangan di Kementerian Sekretariat Negara," jelasnya.
Baca Juga:
Pengambilan Sumpah PNS Baru di Kemendes PDTT, Ini Pesan Gus Halim
Melalui Keppres yang masih dalam proses tersebut, Jokowi juga telah menunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT).
Sementara itu, posisi Plt Menteri Ketenagakerjaan akan diisi oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto.
"Selain itu, Bapak Presiden juga telah menerbitkan Keppres No. 62/M, tanggal 27 September 2024, tentang pemberhentian dengan hormat Bapak John Wempi Wetipo sebagai Wakil Menteri Dalam Negeri," tambah Ari.