Tak hanya itu, Heru juga mengaku telah bertukar pikiran dengan Anies.
"Undangan dari Pak Gubernur (Anies) untuk makan siang bersama dan diskusi ringan, ngobrol, segala macam, dan tentunya ada hal-hal yang memang kami bertukar pikiran," tutur Heru.
Baca Juga:
Puncak Lonjakan Penumpang Masa Libur Nataru Terminal Kalideres pada 24 dan 28 Desember 2024
Dalam kesempatan itu, Heru meyakini bahwa program Pemprov DKI Jakarta dibuat untuk kepentingan warga, terlepas dari siapa pun gubernurnya.
Warga, kata Heru, tak perlu meragukan hal tersebut.
"Kalau Pak Gubernur membuat program, jangan lihat siapa yang membuat program, tapi program itu untuk siapa. Kalau itu untuk masyarakat, ya ngapain diragukan lagi," kata Heru.
Baca Juga:
Pemprov DKI Siapkan 2.846 Unit Bus di Empat Terminal untuk Nataru 2025
Heru Tolak Bahas Soal IKN
Sementara itu, saat ditanya soal program prioritas yang akan dilaksanakan kala menjabat sebagai Pj Gubernur nanti, Heru menolak untuk menjawab.