Polisi tidak menemukan adanya jejak pengereman di lokasi kejadian.
Pengemudi mobil Pajero yang ditumpangi Vanessa Angel dan keluarga diduga melaju dengan kecepatan di atas 100 kilometer per jam.
Baca Juga:
Kecelakaan Maut KM 58 Polisi Tunggu Ante Mortem dari Keluarga Korban
"Untuk kecepatan mobilnya masih didalami lagi, tapi melihat kondisi mobil pasca-kecelakaan, diperkirakan di atas 100 kilometer per jam," kata Dirlantas Polda Jatim, Kombes Pol Latif Usman, kepada wartawan di RS Bhayangkara Polda Jatim, Kamis (4/11/2021) sore.
Hasil Otopsi Vanessa dan Suami
Baca Juga:
Kecelakaan di Tol Japek KM 58, Menko PMK: 12 Korban Sedang Diidentifikasi
Tubuh Vanessa Angel ditemukan berada di luar mobil yang mengalami kecelakaan.
Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Timur, Kombes Pol Latif Usman, menuturkan, di lokasi kejadian, tubuh Vanessa ditemukan 3 meter dari lokasi mobil.
Suami Vanessa ditemukan masih ada di dalam mobil.