WahanaNews.co, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan melantik Letjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (29/11/2023) siang.
Pelantikan ini dilakukan menyusul kekosongan jabatan KSAD setelah Jenderal TNI Agus Subiyanto dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai Panglima TNI.
Baca Juga:
Marsda TNI Deni Hasoloan, Adik Jenderal Maruli Simanjuntak yang Kini Menjabat Pangkoopsud II
"Hari ini, tepatnya Rabu, 29 November 2023, pukul 14.00 WIB, dijadwalkan pelantikan Kepala Staf Angkatan Darat oleh Presiden di Istana Negara," kata Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana dalam keterangannya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Presiden Jokowi akan melantik Panglima Komando Cadangan Strategis (Pangkostrad) Letjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai KSAD.
"Iya (Maruli)," kata sumber di lingkungan kementerian.
Baca Juga:
KSAD Maruli: Tak Ada 'Perang Bintang' dalam Pilgub Jateng 2024
Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi bakal melantik KSAD pengganti Jenderal TNI Agus Subiyanto pada pekan ini.
"(Nama KSAD) belum. Minggu depan ini saya kira kita putuskan," kata Jokowi di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (25/11/2023).
Jokowi pun membenarkan, Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak menjadi salah satu kandidat KSAD. "Salah satu kandidat, iya," ungkap Jokowi.
[Redaktur: Andri Frestana]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.