Para wartawan, baik media lokal maupun nasional antusias menghadiri. 							
						
							
							
								Diantara mereka ada yang dari organisasi profesi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) dan Wartawan Online.							
						
							
								
									
									
										Baca Juga:
										Gubernur Banten Teken Surat Resmi Kesediaan Jadi Tuan Rumah HPN 2026
									
									
										
											
										
									
								
							
							
								Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun mengungkapkan Fiesta dan PWI memiliki tujuan yang sama di tengah masyarakat, yakni meningkatkan kesejahteraan gizi masyarakat.							
						
							
							
								Hendry, mengungkapkan hubungan baik PWI dengan PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk selaku badan hukum produk olahan ayam Fiesta dengan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI), jauh lebih baik.							
						
							
							
								Jalinan kerja sama ini mulai terjalin saat Hari Pers Nasional (HPN) 2024 di Ancol, Jakarta Utara, kemudian berlanjut di Porwanas 2024 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan hingga saat ini. 							
						
							
								
									
									
										Baca Juga:
										PWI Pusat Tegaskan Kepemimpinan Kesit Budi Handoyo di PWI Provinsi DKI Jakarta
									
									
										
									
								
							
							
								Hadir dalam acara Buka Puasa bersama Fiesta, Plt. Ketua Dewan Kehormatan Noeh Hatumena, Dewan Pakar PWI Pusat Sayid Iskandarsyah, Wakil Sekjen PWI Pusat, Raja Parlindungan Pane, dan Wakil Bendahara Sarwani, Ketua umum IKWI Andi Dasmawati serta pengurus PWI Pusat. 							
						
							
							
								[Redaktur: Zahara Sitio]							
						
					 
					
						Ikuti update 
berita pilihan dan 
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik 
https://t.me/WahanaNews, lalu join.