Selain itu, menurut Erma, di bagian utara Laut Cina Selatan mulai terbentuk pula vorteks atau pusaran angin secara luas sehingga berdampak pada peningkatan angin dan hujan di Kalimantan.
Prakondisi vorteks juga terbentuk di Samudera Hindia bagian utara dekat Aceh yang dapat berpotensi berubah menjadi vorteks.
Baca Juga:
Siklon Tropis Bermunculan, BRIN: Indikasi Perubahan Iklim
"Pola vorteks kembar yang dapat terbentuk di Samudera Hindia sisi utara dan selatan ekuator ini juga merupakan salah satu dampak dari kereta gelombang," ujarnya.
Maraknya pembentukan vorteks dan siklon tropis yang mengepung wilayah Indonesia saat ini sekaligus menandakan bahwa potensi cuaca ekstrem meningkat dan menyebar ke wilayah Indonesia bagian barat, tengah, dan timur Indonesia.
ia meminta para pemangku kepentingan dan masyarakat patut mewaspadai potensi bencana hidrometeorologis yang ikut meningkat. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.