Sementara itu, selompok anak muda dari Sulawesi, Tutut, Retno, dan Hajra, juga tidak ketinggalan berbagi cerita. Mereka merasa bangga dapat menjadi bagian dalam upacara perdana di Ibu Kota Nusantara.
“Berkesan banget karena ini merupakan upacara pertama kalinya selain di ibu kota Jakarta, dan ini merupakan ibu kota baru dan pertama kali dirayakan 17 Agustus di sini,” kata Hajra dan teman-temannya dengan antusias.
Baca Juga:
Destinasi Hits Terbaru Indonesia, 5.000 Wisatawan Serbu IKN Setiap Hari
Mereka bertiga juga sepakat bahwa pembangunan Ibu Kota Nusantara adalah sesuatu yang luar biasa. Menurutnya, IKN sangat maju dan upaya pelestarian lingkungannya masih tetap terjaga di tengah pembangunan masif.
“Konsepnya sendiri merupakan kota hijau di mana bisa dilihat sekitar wilayah IKN ini masih banyak pohon-pohon yang masih asli, yang benar-benar asli dari hutan itu sendiri,” ucap Retno. Demikian dilansir dari laman setkabgoid, Minggu (18/8).
[Redaktur: JP Sianturi]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.