WahanaNews.co | Sutrisno Negara Sianturi terpilih sebagai Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Jakarta Timur periode 2024-2029.
Pemilihan dilaksanakan dalam rangkaian Musyawarah Cabang (Muscab) IX di Klub Eksekutif Persada Halim, Jakarta Timur, Kamis (28/11/2024).
Baca Juga:
Asisten Ekbang Buka Muscab IX Gapensi Jakarta Timur
Dari 264 suara pemilih sebelum pemilihan, 5 suara dinyatakan gugur karena peserta badan usaha atau yang dikuasakan tidak datang atau hadir.
Jadi yang sah memilih sebanyak 259 suara badan usaha.
Dari 259 suara tersebut, Sutrisno unggul 131 suara, sementara Gerrit 123. Suara tidak sah 5.
Baca Juga:
Perum Perhutani Divisi Regional (Divre) Jawa Barat dan Banten Tanam Ratusan Pinus dan Damar di Hutan Kabupaten Bogor
Dalam Muscab IX Gapensi Jakarta Timur yang mengusung tema "Bersinergi dan Berinovasi Menyongsong Daerah Khusus Jakarta Menjadi Kota Bisnis Global,” dibuka oleh Wali Kota Jakarta Timur yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang), Fauzi.
Fauzi dalam sambutannya mengucapkan selamat atas penyelenggaraan Muscab IX Gapensi Jakarta Timur ini.
Ia berharap pemerintah daerah Jakarta Timur dan masyarakat dapat bekerja sama, bersinergi, dan berinovasi sehingga Gapensi dapat dirasakan masyarakat terutama masyarakat Jakarta Timur.
"Harapannya tentunya kami dari pemerintah daerah dan masyarakat dapat bekerja sama, bersinergi dan berinovasi sesuai tema muscab kali ini sehingga kehadiran Gapensi dapat dirasakan masyarakat terutama Jakarta Timur," kata Fauzi.
Acara Muscab ini dihadiri Ketua Umum BPD Gapensi DKI Jakarta Gibson Nainggolan, Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Kota Jakarta Timur Ndinta Herry Pramana, Ketua BPD Gabungan Ahli Teknik Nasional Indonesia (Gatensi) DKI Jakarta Ir. Lambok Rumapea.
Juga para ketua BPC wilayah DKI Jakarta, para ketua kehormatan dan pengawas Gapensi, tamu dan undangan lainnya.
[Redaktur: Zahara Sitio]