Pelatihan ini diharapkan bisa membangun perspektif kewirausahaan digital yang komprehensif dan holistik.
"Melalui program ini kami mengharapkan terbentuknya gelombang digitalisasi UMKM Indonesia yang dapat menggerakkan ekonomi digital di dalam negeri," kata Johnny.
Baca Juga:
Masyarakat Penajam Paser Utara Diimbau Bijak Gunakan Media Sosial Hindari Jeratan UU ITE
Menkominfo secara virtual meresmikan kegiatan Woman in Digital Entrepreneurship Recover Together with Digital Entrepreneurship hari ini, yang diselenggarakan dalam rangkaian peringatan Hari Kartini.
Menteri Johnny juga mengajak seluruh masyarakat khususnya kaum perempuan untuk membangkitkan semangat para wirausaha perempuan dan semangat usaha mikro, kecil dan menengah pulih bersama.
"Jadilah dian pelita yang tak pernah padam, selalu bersinar dengan kecerdasan yang engkau miliki. Mari kita terus kobarkan semangat perjuangan Raden Ajeng Kartini dalam setiap langkah pengabdian kepada bangsa, wahai para Kartini-Kartini modern. Selamat Hari Kartini untuk seluruh perempuan di Indonesia," kata Johnny. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.