Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi bahwa sekitar 63,66% wilayah Indonesia akan memasuki musim kemarau pada periode Mei hingga Agustus 2024.
Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto, menjelaskan bahwa memasuki bulan Mei, sebagian wilayah di Tanah Air mulai mengalami awal musim kemarau, sementara wilayah lainnya masih berada dalam periode peralihan atau pancaroba.
Baca Juga:
BMKG: Hujan Petir Mengancam, Sebagian Besar Indonesia Siap-siap Basah!
"Memasuki periode Mei, sebagian wilayah Indonesia mulai mengalami awal kemarau, dan sebagian wilayah lainnya masih mengalami periode peralihan musim atau pancaroba," ungkap Guswanto, seperti dikutip dari laman resmi BMKG pada Minggu (12/5/2024).
"Sehingga potensi fenomena suhu panas dan kondisi cerah di siang hari masih mendominasi cuaca secara umum di awal Mei 2024," tambahnya.
Dengan kondisi tersebut, BMKG memperkirakan bahwa sekitar 63,66% dari total wilayah Indonesia akan memasuki musim kemarau dalam kurun waktu Mei hingga Agustus tahun ini.
Baca Juga:
Siklon Tropis Yinxing Terpantau Dekati Indonesia, Ini Wilayah yang Terancam Cuaca Ekstrem
Masyarakat diimbau untuk mengantisipasi potensi kekeringan dan kebakaran hutan yang kerap meningkat selama musim kemarau.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.