Ioniq 5 adalah model pertama yang dirancang menggunakan Hyundai Electric Global Modular Platform (E-GMP).
Ioniq 5 memiliki panjang keseluruhan 4.6 meter, lebar 1,89 meter, tinggi 1,605 meter, dan jarak sumbu roda 3 meter.
Baca Juga:
Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia pada Pembangunan Berkelanjutan dan Transisi Energi
Bobot kotornya 2.370 kilogram, sedangkan untuk kapasitas penyimpanan bisa mengangkut hingga 527 liter.
Berdasarkan situs resmi Hyundai, Ioniq 5 terdiri dari empat varian, yaitu standar single speed 2WD dengan kapasitas baterai 58 kW, standar single speed 4WD dengan kapasitas 58 kW, long range single speed 2WD dengan kapasitas 72,6 kW, dan long range single speed 4WD dengan kapasitas 72,6 kW.
Menurut data spesifikasi, mobil dengan baterai lithium-ion ini sanggup dikebut sampai kecepatan maksimal 185 km per jam.
Baca Juga:
Prabowo Ungkap RI Pindahkan Ibu Kota Karena Naiknya Permukaan Laut Naik Tiap Tahun
Sedangkan akselerasi 0 sampai 100 km per jam bisa tercapai dalam 8,5 detik.
Bagian yang ramah lingkungan di mobil ini bukan cuma soal pemasok tenaganya yang tak menghasilkan emisi, interior juga disebut dibuat dari bahan alami seperti jok kulit yang diwarnai menggunakan ekstraksi minyak tumbuhan dari biji rami.
Perabotan lunak di seluruh kabin terdiri dari tekstil yang berasal dari serat seperti komponen bio tebu, wol dan benang poli, serta bahan tenun dari serat yang terbuat dari botol plastik PET bekas yang dilebur.