WahanaNews.co | Ketua Komite Eksekutif Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI), Ahmad Yani, resmi terpilih sebagai Ketua Umum
Partai Masyumi Reborn.
"Ya (sebagai
Ketum), Partai Politik Islam Indonesia, Masyumi," kata Yani kepada wartawan, Selasa (30/3/2021).
Baca Juga:
Jaksa Sebut Pengeroyok Ade Armando dari Partai Masyumi
Dikonfirmasi terpisah, Ketua Majelis
Syuro Partai Masyumi, Abdullah Hehamahua, mengatakan, Yani dipilih melalui forum Rapat
Majelis Syuro Partai Masyumi, yang digelar beberapa hari lalu.
"Ketua umum (Masyumi) Dr Ahmad Yani. Ya (terpilih) di dalam rapat Majelis Syuro,"
kata Abdullah kepada wartawan, Senin (29/3/2021).
Abdullah mengatakan, Majelis Syuro memiliki kewenangan untuk memilih Ketum.
Baca Juga:
Pemilu 2024: Parpol Baru Dinilai Sulit Tembus Parlemen
Ia mengatakan, terdapat
empat pertimbangan hingga mengangkat Ahmad Yani sebagai Ketum Masyumi.
Pertama, Yani merupakan politikus yang
memiliki pengalaman malang melintang di DPR.
Kedua, Abdullah menilai, Yani berasal dari kalangan anak muda yang memiliki semangat
tinggi untuk mengabdi di Partai Masyumi.